Cara Melindungi / Proteksi File PDF dari Copy-Paste

Melindungi / proteksi file PDF dari copy-paste -- Tentunya hal yang cukup menjengkelkan apabila suatu karya yang kita buat dengan keringat di ambil-alih dengan seenaknya oleh orang lain yang tidak bertanggung jawab, dimana itu dengan merubah hak ciptanya, contohnya seperti mengaku-ngaku bahwa itu adalah hasil karyanya, tentunya ini adalah hal yang sangat tidak biak dalam dunia digital seperti ini.

Cara Melindungi / Proteksi File PDF dari Copy-Paste
Cara Melindungi / Proteksi File PDF dari Copy-Paste

Untuk itu maka kita dapat meminimalisir hal-hal seperti ini agar tidak terjadi, dimana sebenarnya cara yang paling baik untuk melindungi File PDF yaitu dengan memberikan password pada file PDF tersebut ketika ingin dibuka, akan tetapi apabila melakukan itu maka tentu hanya kita yang dapat membuka dokumen PDF tersebut, atau orang-orang yang diberitahu passwordnya.

Adapun yang diharapkan yaitu file dokumen PDF tersebut dibuat untuk dibaca oleh umum, hanya saja yang menjadi perhatian adalah isinya jangan di ubah-ubah kembali, dimana itu digunakan untuk kepentingan pihak lain tanpa seijin kita sebagai pembuatnya. Nah, untuk Kamu yang ingin melindungi file PDF dari copy-paste pihak lain maka berikut di bawah ini caranya untuk menghindari copy-paste ilegal tersebut.
  1. Pertama-tama kita perlu menggunakan bantuan dari software PDFCreator, untuk mendownloadnya klik disini.
  2. Kemudian install software PDF Creator tersebut.
  3. Bukalah naskah Kamu yang menggunakan format MS Word
  4. Pada MS Word tersebut bukalah menu File-Print, pilih PDFCreator sebagai printer yang digunakan
  5.  Klik Print, maka akan muncul jendela.
  6. Pada jendela software PDFCreator klik tombol “Options”.
  7. Kemudian muncul kembali jendela Options, disana Kamu klik Formats-> PDF yang letaknya di panel sebelah kiri.
  8. Pada bagian Options PDF maka klik Tab Security.
  9. Berikan tanda centang (v) pada bagian “Disallow User to” -> “Copy text and images”
  10. Klik tombol Save pada jendela Options
  11. Klik tombol Save pada jendela utama PDFCreator
  12. Pilih tempat untuk menyimpan file PDF nantinya yang dikonversi menjadinya.
  13. Klik tombol Save
  14. Kamu dapat masukkan password yang Anda inginkan, yang nantinya password ini untuk mengubah document agar menjadi bisa dicopy.
  15. Kemudian akan terbuka PDF reader, disana masukkan password yang sama seperti password yang dimasukan sebelumnya.
  16. Dengan begitu file PDF sudah terlindungi dari copy-paste ilegal.

Cara lainnya yaitu dengan mengubah file PDF menjadi gambar-gambar sehingga dengan metode ini maka isinya benar-benar tidak dapat untuk dicopy -paste. Dapat secara mudah dilakukan dengan metode virtual printer. Dan nantinya setelah masing-masing halaman telah menjadi File gambar semuanya, maka urutkan dengan benar gambar-gambar tersebut untuk nantinya dijadikan bentuk dokumen PDF.

Adapun untuk menghindari ukuran file gambar yang terlalu besar maka Kamu dapat mengecilkannya dengan menggunakan program kompres ukuran file gambar. Setelah semuanya selesai, maka terakhir tinggal mengubah kumpulan gambar-gambar (ingat!! Perlu diurutkan secara benar) menjadi sebuah File PDF.

Nah, dengan begitu tidak akan ada yang bisa melakukan copy paste pada karya yang Kamu buat, dimana apabila file PDF tersebut dikonversi menjadi file word, maka hasilnya pada dokumen word yaitu hanya berupa kumpulan foto yang tulisannya tidak bisa dicopy-paste.

Semoga bermanfaat.